SIDRAP - Dalam rangkaian kunjungan kerja (kunker) di Kodim 1420/Sidrap, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki, S.H., M.H., melakukan sholat Jumat di Masjid Agung Sidrap Kabupaten Sidrap, Jumat (3/06/2022).
Setelah melaksanakan sholat Jumat berjamaah Pangdam berkesempatan memberikan Tausiyah kultum kepada para Jamaah Masjid Agung.
Pada kesempatan ini Pangdam menuturkan bahwa kedatangannya di wilayah Kodim 1420/Sidrap dalam rangka kunjungan kerja, "Hal ini baru pertama kali saya lakukan sebagai Pangdam Hasanuddin berkunjung ke Wilayah Sidrap khususnya Kodim 1420/Sidrap, sudah lama saya berkeinginan ke sini, tapi hari ini baru tercapai, " ungkapnya.
"Sebagai Pangdam, saya mempunyai tanggung jawab wilayah yang cukup luas, bukan hanya Sulsel tapi juga Sulbar dan Sulteng. Setiap dalam kunjungan kerja saya pasti mendatangi masjid-masjid Agung maupun masjid Raya, di samping kewajiban saya sebagai umatnya Rasulullah Saw melaksanakan sholat 5 waktu juga memanfaatkan kesempatan bisa bersilaturahmi bersama masyarakat, karena menurut saya tempat terbaik untuk bersilaturahmi adalah ditempat rumah Allah, " sambungnya.
"Di samping syiar agama sekaligus memakmurkan masjid, karena janji Allah siapa yang menjaga silaturahmi akan dipanjangkan umurnya dan diberikan rejeki serta dijauhkan dari mati yang tidak husnul khatimah. Untuk itu marilah kita semua jaga sholat lima waktu di Masjid khusus yang laki-laki, " ajak Pangdam.
"Mengingat sejarah di Sulawesi Andi Mappanyukki itu selain dikenal sebagai Raja juga dikenal sebagai ulama di Indonesia Timur dan juga sebagai Pahlawan Nasional, dari sekian banyak Raja tidak banyak yang diberikan gelar Pahlawan Nasional atas jasa yang diberikan Pemerintah. Untuk diketahui Presiden Sukarno sudah 4 kali datang ke Sulawesi Selatan, 2 kali di Makassar dan 2 kali ke Bone, " jelasnya.
"Karenanya, kita harus bangga sebagai warga negara Indonesia, kita sudah merdeka, diakui oleh dunia, dan Indonesia merupakan satu dari tiga negara yang berhasil mengusir penjajah.
Negara kita adalah negara yang besar terdiri dari beribu - ribu kepulauan yang mempunyai sumber daya alam melimpah. Sudah selayaknya sebagai warga negara yang baik mari kita jaga bersama, " tambahnya.
"Adapun kedatangan saya selain kunker juga memberikan arahan kepada Tripilar sebagai ujung tombak di suatu wilayah, oleh karena itu mari kita jaga persatuan dan kesatuan agar tidak terpecah belah, jaga kekompakan, sinergitas dan jangan gampang di adu domba satu sama lainnya, " tutupnya.