Semarak Rangkaian HUT TNI ke-77, Kodim 1422/Maros Gelar Berbagai Kegiatan

    Semarak Rangkaian HUT TNI ke-77, Kodim 1422/Maros Gelar Berbagai Kegiatan

    MAROS — Rangkaian Kegiatan Hari Ulang Tahun TNI ke-77, Komando Distrik Militer (Kodim) 1422/Maros, menggelar berbagai kegiatan. Berbagai momentum kegiatan yang dilakukan yakni anjangsana dan donor darah yang dilaksanakan di Makodim Maros, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (04/10/22).

    Dandim 1422 Maros, Letkol Inf Muhammad Hujairin mengatakan dalam rangka HUT TNI ke-77 pihaknya mengundang seluruh elemen masyarakat.

    “Disini kami mengundang seluruh elemen masyarakat seperti dari perbankan, Kepolisian serta masyarakat umum dan semua sukarela menyumbangkan darahnya dalam rangka peringatan HUT TNI ke - 77, ” jelasnya.

    Selain dari kegiatan donor darah jajaran Kodim 1422/Maros juga mengunjungi panti asuhan dan bersilaturahmi ke warakawuri istri para Veteran RI.

    “Selain donor tadi kami melaksakanan kegiatan ke taman makam Pahlawan, kemudian kami membesuk anggota yang sakitnya menahun tadi ada 2 anggota kemudian juga kami mengunjungi silaturahmi ke Warakawuri istri dari para Veteran, kami juga berkunjung ke panti asuhan, ” ujarnya.

    Pada kegiatan donor darah yang berlangsung di Aula Kodim 1422/Maros ini jumlah pendonor mencapai 150 orang. Usai donor darah dilanjutkan dengan Doa bersama di Masjid Al-Amanah Kodim 1422/Maros.

    Letkol Inf Muhammad Hujairin berharap dengan dilaksanakannya berbagai kegiatan dalam rangkaian HUT TNI ini dapat semakin mendekatkan TNI dengan Masyarakat selain itu tujuan utama dari giat ini bagaimana membangkitkan semangat berbagi, menjaga solidaritas, menumbuhkan kepedulian sosial yang harmonis antar sesama, “TNI ADALAH KITA”. (Red)

    hut tni
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Pindah Satuan dan Kenaikan Pangkat Prajurit...

    Artikel Berikutnya

    Danlantamal VI Pimpin Sertijab Wadan Lantamal...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Babinsa Koramil 1421-02 Minasatene Laksanakan Kegiatan Pendampingan Posyandu. 
    Didampingi Pendukung dan Kedua Orang Tua Tercinta, Arizaldi Aras Kembalikan Berkas Balon Bupati Barru
    Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kembalikan Formulir Bakal Calon Bupati Barru ke PDI
    Dikawal Puluhan Pendukung, Andi Ina Balon Bupati Kembalikan Formulir di Demokrat Barru
    Bersama Warga, Personil Koramil 1421-08/Lk Tangaya Gotong Royong Laksanakan Pembersihan di Mesjid Nurul Muawanah. 

    Ikuti Kami